Mahasiswa UPN “Veteran” Yogyakarta Raih Juara 2 dan 3 dalam Ajang Karate Garuda Open Championship III 2022

  • Selasa 14 Juni 2022 , 03:00
  • Oleh : Dewi
  • 1629
  • 2 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

Sleman – Dua Mahasiswa UPN “Veteran” Yogyakarta berhasil meraih juara dalam ajang Garuda Open Championship III 2022. Mereka adalah Fathiria Sabiika Nurhaliza yang menjadi juara 3 Kata Senior Putri dan Reyhan Ragata Izzan Shafa yang menjadi juara 2 Kumite-084 Putra. Kejuaraan ini diselenggarakan di Gedung Wanita Jepara, pada (3-5/6/2022) lalu.

“Persiapan saya cukup matang dan lumayan padat dari biasanya karena pandemi latihan saya sempat berkurang. Karena itu, saya berlatih lebih ekstra untuk mengejar kembali kekuatan fisik saya,” ujar Sabiika.

Berbeda dengan Sabiika, Ragata mengaku persiapannya dalam mengikuti kompetisi ini cukup sempit. “Persiapan terpotong puasa dan lebaran. Meskipun begitu, di rumah saya tetap latihan.”

Kejuaraan ini merupakan kesempatan pertama untuk keduanya terjun di kelas senior. “Sebelumnya saya di kelas junior. Selama dua tahun tidak ada pertandingan luring nasional. Begitu tanding, saya justru langsung naik ke kelas tertinggi,” ujar Sabiika yang merupakan Mahasiswi Jurusan Akuntansi angkatan 2021.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ragata. “Saya baru tahun ini turun di kelas senior jadi sebelum main lumayan deg-degan.”

Sabiika mengaku tertarik dengan dunia karate sejak berusia lima tahun. Kala itu, ia menemani Ayahnya untuk latihan dan mulai mencoba. Sang pelatih juga mengatakan bahwa dirinya memiliki bakat. “Sejak umur enam tahun saya sudah mengikuti berbagai lomba dan pada usia tujuh tahun saya sudah mengikuti pertandingan nasional.”

Ragata juga mengenal karate dari orang tuanya. Dia diarahkan untuk mengikuti latihan dari berbagai jenis olah raga hingga akhirnya memutuskan untuk fokus di bela diri ini. “Selain diajarkan mempertahankan diri, karate itu seru, keren, dan menantang,” jelas Mahasiswa Jurusan Hubungan Internasional angkatan 2021 ini.

Keduanya mengaku bahwa pihak kampus cukup mendukung mereka dalam mengikuti kompetisi ini. “Kampus sangat mendukung. Kita dibiayai semua. Mulai dari hotel,pendaftaran, dan makan selama di sana,” ujar Ragata.

Melalui prestasi ini, keduanya juga turut mengungkapkan harapannya. “Harapan ke depannya, semoga saya bisa lebih meningkatkan prestasi dan bisa membanggakan kampus terutama fakultas dan prodi saya,” tutur Sabiika. Sedangkan Ragata, ingin juara yang diperoleh bisa lebih memotivasi dirinya untuk terus berkembang menjadi lebih baik.